February 15, 2011

Kagaya Art

Kagaya Art diciptakan oleh seorang seniman lukisan digital Jepang yang bernama Kagaya Yutaka. Kagaya Yutaka (Jepang: カガヤ) lahir pada tahun 1968 di Prefektur Saitama. Kagaya terkenal oleh gambarnya yang memiliki detail yang rumit dan warna-warna yang spektakuler, serta seringkali menggunakan warna biru dan elemen 'cahaya'. Kagaya paling menyukai langit biru dengan hiasan-hiasan bintang.

Kagaya lebih terkenal di Amerika Utara daripada di Jepang karena karyanya yang mengandung gaya barat. Ia hanya menggunakan wanita barat (yang hanya bisa berbicara bahasa Jepang sedikit-sedikit) sebagai bagian dalam karyanya karena rata-rata mereka lebih tinggi daripada wanita Jepang pada umumnya.

Kagaya merilis DVD pada 23 Februari 2007, disebut Fantasy Railroad in the Stars (銀河 鉄道 の 夜), dengan Kenji Miyazawa. DVD ini mengisahkan tentang seorang anak laki-laki bermimpi bepergian dengan kereta melintasi Bima Sakti. Kisah ini dinarasikan oleh Kuwashima Houko, seorang pengisi suara Jepang yang terkenal.

Berikut beberapa dari karyanya:














Selain itu, masih banyak lagi karya Kagaya yang belum anda lihat. Ada beberapa versi dari Kagaya, termasuk Kagaya Zodiac Art. Tertarik dengan pesonanya?


No comments:

Post a Comment